Thursday, June 28, 2012

Megahnya jembatan nasional Suramadu

Menikmati taburan lampu jembatan Suramadu (Surabaya-Madura) yg indah di malam hari bisa jadi hiburan tersendiri. Sekalian juga kita bisa mencoba wisata kuliner di pulau lain! :p

Suramadu bridge @ night
How to get there:
Dari arah MERR II C/Galaxy Mall 
Lurus ke arah Kenjeran-Belok kiri masuk jalan raya Kenjeran - Sampai di lampu merah pertama - belok kanan.
Dari arah tengah kota :
Lewati HiTech Mall  belok kanan ke arah Kapas Krampung - Belok kiri di ujung jalan Kapas Krampung.

Tips untuk yg mau mengabadikan foto jembatan Suramadu ini secara keseluruhan (karena peraturannya kita tidak boleh berhenti kecuali keadaan darurat setelah masuk ke gerbang masuknya) :
Setelah kita berada di jalanan akses menuju pintu gerbang tol Suramadu,jangan masuk gerbang dulu, berpindahlah ke jalur paling kiri kemudian susuri jalan belok ke kiri. Anda akan tiba di bawah jembatan ini. 
Waktu yg di tempuh dari sisi Surabaya sampai sisi Madura adalah sekitar 7 menit saja. 

Harga tiket (one way) -  4 wheel       : Rp 30.000,- 
                                     Motorcycle  : Rp 3.000,-

Sejak di resmikannya pada 2009, jembatan yg memakan 6 tahun masa pembangunan ini sepertinya cukup membantu geliat ekonomi di bagian sisi Madura.Keadaan daerah Bangkalan, khususnya daerah Kamal yg paling dekat dengan jembatan ini sudah lumayan berubah sejak terakhir kali saya keliling Madura (disini ceritanya).  

Begitu turun di sisi Madura, banyak sekali tenda2 penjual souvenir seperti kaos, cambuk, clurit khas Madura, kain batik Madura, dan beberapa cemilan serta kerajinan dari laut. Mereka buka 24 jam alias tidur disana juga, jadi jangan takut ketutupan ;)
Walau tidak banyak, tawarlah harga disini!
Selanjutnya beberapa meter dari jembatan ini (lurus saja sampai habis jalannya dan belok kiri ke arah kota Bangkalan) banyak sekali tempat makan bermunculan. Menu andalan mereka rata2 adalah bebek khas Madura atau ikan dan seafood.

Tempat makan favorite saya adalah tempat yg terbilang sudah cukup lama ada di jalanan ini. (belok kanan lagi menuju Bangkalan kota) Tempatnya di kanan jalan, namanya Ole Olang. Jangan lewatkan makan ikan bakar disertai sambal pencit khas kota Madura!

Monday, June 25, 2012

Tata cara melewati bea cukai di bandara Indonesia

Pagi ini headline news koran lokal mengulas tentang oknum bea cukai dan perilakunya sampai menimbulkan korban meninggal di kantor bea cukai Juanda. Beberapa hari lalu juga KPK menangkap tangan oknum kepala bagian bea cukai Soekarno-Hatta yg memeras warga asing. Masih banyak yang harus di perbaiki oleh jajaran petugas bea dan cukai Indonesia yg kadang terkesan "mengada-ada". Tapi untuk lebih amannya kita sendiri juga harus membekali diri dengan sedikit pengetahuan tentang hal ini agar tidak bisa di tekan dengan tidak wajar.

Berikut beberapa hal dan tips yg perlu kita ketahui sebelum kita mengisi form bea cukai yg selalu harus kita isi ketika kita akan mendarat di bandara. Biasanya pramugari/a akan memberikan form ini (Custom Declaration atau di singkat CD)di atas pesawat. Jika kita berpergian dalam 1 rombongan, kita bisa isi 1 form saja. Jika kita akan melewati jalur hijau dimana tidak ada yg perlu kita laporkan, maka kita hanya perlu mengisi dengan data diri kita tanpa mencentang apapun dalam list CD tersebut.

Ada 2 line yg selalu kita temui di bandara International manapun (setidaknya yg pernah saya kunjungi) yaitu Hijau dan Merah. Peraturan yg berlaku sama yaitu :
- Jalur hijau  (nothing to declare) jika kita tidak melebihi batas maksimum barang atau uang yg telah di tentukan. Jadi tidak ada yg perlu di laporkan.
- Jalur merah jika kita membawa barang yg perlu di laporkan/di karantina. 

Menurut ketentuan pihak bea cukai Indonesia kita bisa melewati Jalur Hijau jika:
- Tidak membawa barang yg nilai kepabean nya tidak melebihi USD 250 /orang atau USD 1.000/keluarga.
- Penumpang dewasa membawa tidak lebih dari 200 batang sigaret, 25 batang cerutu atau 100 gram tembakau iris dan 1 liter minuman mengandung etil alkohol

Dan kita harus melewati Jalur Merah jika membawa: 
- Barang yg nilai pabeannya melebihi batas yg telah ditentukan.
Kita akan di minta membayar sesuai ketentuan akan barang yg kena pungutan. Kemudian petugas harus menerbitkan kwitansi bukti pembayaran dan membukukan dalam buku catatan kepabean. Walau membayar pun masih ada batasan maksimum, jika melebih ketentuan maksimum maka akan menjadi milik negara untuk kemudian di musnahkan.
Cara menghitung bea masuk dan pajak
- Hewan, ikan dan tumbuhan termasuk produk2 yg berasal dari hewan, ikan dan tumbuhan.
- Narkotika, psikotropika, obat2an, senjata api, senjata angin, senjata tajam, amunisi, bahan peledak, benda pornografi.
- Film sinematografi, pita video berisi rekaman, laserdisc, piringan hitam.
- Uang dalam rupiah atau mata uang asing senilai Rp 100.000.000,- atau lebih

Sebenarnya peraturan ini dalam teorinya mungkin tidak terlalu memberatkan khususnya untuk kita2 yg hanya travelling bukan mau import barang untuk keperluan bisnis. Tapi pada prakteknya bukan rahasia kalau oknum petugas bea yg ada di bandara Indonesia tidak bisa membedakan dan pukul rata saja sehingga kita terpaksa tertahan di kantor bea cukai untuk hal2 yg tidak perlu dan ujung2nya duit! Dan hal ini sudah bukan rahasia bagi turis2 yg datang ke tanah air kita ini.

Ada beberapa tips agar kita tidak menjadi korban konyol padahal kita tidak melawan hukum :
* Khususnya untuk barang elektronik seperti HP,tablet,mp3 player, kamera. Mungkin mereka tidak tahu bahwa banyak barang murah di luar sana. Keluarkan barang dari kotaknya (karena toh memang kita bukan mau menjualnya lagi). Jika masih ingin menyimpan kotaknya pisahkan di tas yg berbeda.
* Jangan membeli 1 jenis barang terlalu banyak.
* Jika ingin sekedar mencicip liquor yg di jual di duty free, jangan bawa lebih dari 1 botol besar (1 liter) dan bawalah hand carry di tangan. Jangan dimasukkan tas.
* Jika membawa obat2an pribadi biasakan minta keterangan dari dokter dengan jelas. Beberapa kasus yg terjadi (seperti ulasan koran tadi pagi ) walau ada surat2 dan bukti operasi saja, pihak bea cukai masih akan menahan Anda.
* Jangan membeli makanan2 basah dan olahan daging seperti dendeng dalam jumlah yang berlebihan

Tuesday, June 12, 2012

Jadwal libur nasional 2013

Buat yang mau menyiapkan jadwal cuti di tahun 2013 dan bersiap2 booking tiket promo murah, berikut perkiraan hari libur nasional Indonesia di tahun 2013 :

Hari libur nasional di bulan Januari 2013
Selasa ,1 Januari         : Tahun Baru Masehi
Kamis, 24 Januari       : Maulud Nabi Muhammad

Hari libur nasional di bulan Februari 2013
Minggu, 10 Februari   : Tahun Baru Imlek

Hari libur nasional di bulan Maret 2013
Selasa, 12 Maret        : Hari raya Nyepi
Jumat, 29 Maret         : Jumat Agung

Hari libur nasional di bulan Mei 2013
Kamis, 9 Mei             : Kenaikan Isa'Almasih
Sabtu, 25 Mei            : Hari raya Waisak

Hari libur nasional di bulan Juni 2013
Rabu, 5 Juni               : Isra Miraj

Hari libur nasional di bulan Agustus 2013
Kamis, 8 Agustus       : Hari raya Idul Fitri
Jumat, 9 Agustus        : Hari raya Idul Fitri
Sabtu, 17 Agustus      : Kemerdekaan RI

Hari libur nasional di bulan Oktober 2013
Selasa, 15 Oktober    : Idul Adha

Hari libur nasional di bulan November 2013
Selasa, 5 November   : Tahun Baru Hijriah

Hari libur nasional di bulan Desember 2013
Rabu, 25 Desember   : Hari Natal

Akan di update kalau ada pengumuman resmi cuti bersamanya ya. Happy hunting...good luck!